HARI SANTRI DI PONDOK PESANTREN HASAN JUFRI



Pelaksanaan Hari Santri diselenggarakan setiap tahun sekali bertepatan tanggal 22 Oktober 2020 bertujuan untuk mengenang jasa para Ulama dan para Santri yang gugur memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

 

Untuk memperingati acara tersebut, pondok pesantren hasan jufri melaksanakan upacara bendera yang di ikuti oleh para ustad dan para santri. Dalam acara tersebut seluruh santri dan ustad di haruskan untuk memakai masker sebagai upaya untuk menjalankan dan mentati protokol kesehatan.

 

pada upacara tersebut dipimpim oleh jauhar hidayat (santri) dan pembinanya Farhan Aqil (santri), dan memberi sambutan yang isinya “pertumpahan darah di indonesia bukan hanya dari pahlawan revolusi saja, melainkan dari para Santri dan Kiai. Maka dari itu seluruh santri wajib memperingati hari santri yang tujuannya untuk menghormati para kiai yang sudah gugur membela Indonesia dari penjajah.

 

Biasanya untuk memeriahkan hari santri Pondok Pesantren hasan jufri mengadakan perlombaan, maka untuk tahun ini kita harus menahan diri agar tidak terjadi kerumunan banyak orang dikarenakan masa Pandemi virus Covid-19 yang masih ada di Indonesia khususnya di pulau Bawean.

 

Semoga tahun depan kita bisa melaksanakan hari santri tanpa adanya Covid-19.

Post a Comment

Previous Post Next Post